Thursday, October 23, 2008

Selaput Dara

Memangnya Ada Berapa selaput dara ?
Kompas Artikel Terkait:

* Oo..Ternyata Selaput Dara Bervariasi
* Mitos dan Fakta Selaput Dara
* Bedah Selaput Dara? Tak Perlulah
* Darah Perawan, Seberapa Penting?

Jumat, 24 Oktober 2008 | 06:18 WIB

TAK hanya tubuh yang bisa dilihat bentuknya. Ternyata, selaput dara pun punya bentuk dengan derajat kelembutan dan fleksibilitas yang berbeda-beda. Semuanya bersifat individual seperti yang ditunjukkan dalam penelitian Frank H Netter, MD, dokter yang pernah menulis buku berjudul The Human Sexuality.

Menurut Frank, ada beberapa macam bentuk selaput dara:
1. Annular hymen, selaput melingkari lubang vagina
2. Septate hymen, selaput yang ditandai dengan beberapa lubang yang terbuka.
3. Cibriform hymen, selaput yang ditandai dengan beberapa lubang terbuka, tetapi lebih kecil dan jumlahnya lebih banyak.
4. Introitus. Pada perempuan yang sangat berpengalaman dalam berhubungan seks. Bisa saja lubang selaputnya membesar, tetapi masih menyisakan jaringan selaput dara.

Menit Keberapa Wanita Mencapai Orgasme?

Menit Keberapa Wanita Mencapai Orgasme?
Batam pos Sabtu, 11 Oktober 2008
Orgasme pada wanita sangatlah berbeda dengan orgasme pria, sebab tidak ada ejakulasi.
Namun bukan berarti wanita tidak bisa berejakulasi, justru ejakulasi pada wanita itu sangat dahsyat. Oleh karena itu tahukah anda pada menit keberapa wanita mencapai orgasme? Menurut salah satu pakar seksiologi waktu yang diperlukan wanita untuk bisa mencapai orgasme dalam suatu kontak dalam hubungan seksual rata-rata 3-15 menit semenjak penetrasi. Tetapi bila pasangan anda memerlukan beberapa waktu lebih dari 15 menit, memungkinkan wanita pasangan anda mengalami gangguan seksual arousal disorder.

Gangguan seperti ini bila tidak segera diatasi akan menyebabkan disorgasme atau tidak mampu mencapai klimaks dalam melakukan hubungan seksual dengan pasangannya.

Untuk mencegah terjadi seperti ini, wanita bisa melakukan senam kegel atau menggunakan clitoral theraphy device. Jika pasangan anda melakukan kedua metode ini, bukan hanya saja meningkatkan kepekaan wanita terhadap rangsangan seksual. Tetapi bisa juga meningkatkan kemampuannya untuk mengalami multiple orgasm.

Kerena pada umumnya wanita menganggap orgasme sebagai perasaan nikmat yang paling tinggi dari bangkitnya nafsu seks. Oleh karena begitu penting terjadinya orgasme setiap berhubungan intim, bukan hanya wanita saja tetapi juga pria. (jne/jpnn)

Posisi Favorite

6 Posisi Favorite
batampos,Kamis, 23 Oktober 2008
Banyak berbagai posisi dalam berhungan intim, tetapi hanya sebagian posisi yang disukai oleh wanita. Ada 6 posisi yang disukai oleh para kaum wanita karena posisi ini berpeluang besar mencapai orgasme dan lebih nyaman.


Untuk yang Pertama, posisi diatas. Pada posisi ini pasangan anda bisa memutuskan ingin mencapai orgasme klitoris atau menjelajahi G-spot. Jika pasangan anda meninta posisi ini, jangan menolaknya karena pada saat pasangan anda meminta posisi ini sedang dalam keadaan kondisi puncak.

Kedua adalah posisi duduk. Posisi seperti ini sangat disukai oleh wanita, karena posisi ini mempercepat rangsangan G-spot, namun berpeluang ejakulasi dini. Karena posisi dilakukan bukan seperti biasa dilakukan di atas kasur, tetapi sensasi spontanitas lebih terasa. Contohnya si perempuan duduk di kursi yang sedikit lebih tinggi hingga sejajar dengan posisi pria berdiri saat penetrasi.

Posisi Ketiga adalah posisi klasik missionaris, atau perempuan dibawah. Posisi ini menciptakan kedekatan dengan pasangan anda. Posisi seperti ini, memungkinkan seluruh aktifitas fisik seperti, mencium, menyentuh, meremas dan sebagainya. Dalam posisi ini dapat dilakukan dalam ritme yang diinginkan.

Keempat adalah posisi CAT atau Coital Alignment Technique. Posisis ini tergolong sederhana, karena posisi ini seperti missionaris namun si pria memajukan sedikit badannya sehingga alat kelamin pria lebih dahulu mencapai klitroris wanita.

Kelima adalah doggy style. posisi ini sangat umum dan merupakan salah satu favorit kaum pria juga, karena lebih mudah menyentuh G-spot wanita. Posisi ini cukup dengan sedikit usaha bisa membuat pasangan anda orgasme berulang kali.

Posisi Keenam adalah posisi menyamping berhadapan. Posisi ini menjadi kesukaan para wanita karena, badan hanya ditumpukan pada satu sisi saja. Proses penetrasi bisa lebih lama dan pelan-pelan. Untuk posisi ini lebih banyak gerakan pelvis wanita agar sensasi bercinta tatap terjaga. Selain itu juga posisi ini sangat cocok untuk pria yang mudah ejakulasi. (jne/jpnn)